Menu Makanan Sehat

Menu Makanan Sehat

Makanan sehat tidak selalu mahal.
Banyak contoh makanan sehat yang sangat murah dan mudah.
Makanan sehat tentunya adalah makanan yang mempunyai gizi seimbang yang diperlukan tubuh manusia.

Menu Makanan Sehat

Zat-zat dalam menu makanan sehat

Makanan dikatakan sehat jika memenuhi zat-zat berikut ini; terdapat zat tenaga, zat pembangun dan zat pengatur.

Zat Tenaga

Zat tenaga adalah banyak terdapat dalam karbohidrat, contohnya adalah nasi, kentang, singkong, terigu, mie, jagung, roti, ubi, dan masih banyak lagi.

Zat Pengatur

Zat pengatur terdapat pada buah-buahan dan sayur-sayuran. Contohnya apel, jeruk, mangga, pisang, daun singkong, tomat, sawi, wortel, dan masih banyak lagi.

Zat Pembangun

Zat pembangun berasal dari sumber protein nabati maupun hewani. Contohnya adalah ikan, daging, telur, susu, tahu, tempe, dan lain-lain.

Zat-Zat Pelengkap

Badan Kesehatan Dunia WHO sudah mensyaratkan zat-zat mineral dan serat sebagai zat yang wajib dikonsumsi oleh manusia.


Komposisi Pada Menu Makanan Sehat

Berbicara tentang komposisi menu makanan sehat sangat penting, karena komposisi ini harus sesuai dengan apa yang diperlukan tubuh, agar tidak kelebihan dan kekurangan zat-zat tertentu dalam tubuh.
Komposisi ini juga disebut komposisi seimbang.
Apalagi menurut survey dan penelitian, di Indonesia masyarakatnya kelebihan menkonsumsi karbohidrat dan lemak.
Komposisi makanan yang bagus terdiri dari 50% biji-bijian (beras, jagung, dan sebagainya), 30% sayuran - buah dan 20% protein baik nabati maupun hewani (contohnya ikan, daging, tahu, tempe, dan lain-lain).
Komposisi diatas adalah untuk makan besar (pagi, siang dan sore), tetapi disela-sela waktu itu anda boleh mengkonsumsi banyak buah-buahan dan sayuran.


Menyusun Menu Makanan Sehat

Penyusunan menu makanan sehat selama seminggu sebaiknya dibuat bervariasi, agar keluarga bisa menyantapnya tanpa ada rasa bosan. Makanan sehat untuk balita saja perlu bervariasi, apalagi orang dewasa, remaja yang mudah bosan.
Disini peran kreatifitas bunda sangat diperlukan, bahkan bunda harus banyak menimba ilmu dan banyak membaca tentang ilmu memasak.


Hindari Hal-Hal Berikut Dalam Menu Makanan Sehat Anda

Namun ada hal yang perlu diingat dalam penyusunan menu makanan sehat untuk keluarga anda, yaitu

1. Jangan memilih makanan kemasan/kaleng

Makanan kaleng mengandung bahan pengawet yang merusak perncernaan manusia, jika dikonsumsi terus dalam jangka panjang bisa mengakibatkan kanker usus. Maka dari itu sebaiknya sebagai seorang ibu yang bijak, hindari memakai makanan kaleng atau kemasan untuk menu anda.

2. Sebisa mungkin tidak menggunakan bahan MSG

MSG atau monosodium glutamate tidak baik bagi kesehatan. Masyarakat Indonesia sering memakai bumbu penyedap rasa MSG dalam menu masakan mereka, karena membuat masakan menjadi lebih enak. Tetapi ingat, sudah banyak penelitian yang dilakukan terhadap MSG dan ternyata memicu berbagai penyakit berbahaya.
Dunia sudah mengenal Indonesia sebagai Negara yang kaya akan rempah-rempah. Oleh karena kita harusnya merasa beruntung hidup di Indonesia, dan menggunakan rempah-rempah tersebut sesuai dengan komposisinya sebagai pengganti bahan-bahan MSG.
Jadilah Kreatif!

3. Selalu pilihlah makanan yang masih segar/fresh

Belilah makanan yang masih segar, misalnya sayuran segar, pilih ikan/daging yang masih segar, dan segera dimasak, jangan disimpan dalam lemari pendingin, karena akan mengurangi kandungan gizi.
Biasakan berbelanja bahan makanan pagi-pagi sekali dan memasaknya langsung untuk sarapan pagi sampai malam,
Jangan membeli bahan-bahan makanan pokok dan menyimpanannya untuk dimasak beberapa hari kemudian. Salah satu resep sehat dan panjang usia adalah mengkonsumsi makanan segar.

4. Tanamkan dibenak anda bahwa dikukus lebih baik daripada digoreng

Tanpa kita sadari kita lebih banyak mengolah makanan dengan cara digoreng dan digoreng.
Padahal makanan yang dikukus nilai gizinya tidak berkurang dan tentu menyehatkan, contohnya pepes ikan, botok, dan lain-lain.
Makanan yang digoreng mengandung kolesterol tinggi, apalagi jika minyak penggorengan tersebut sudah lebih dari 1 kali pakai maka mengandung radikal bebas dan akan memicu penyakit kanker.
Mulailah dari sekarang mengukus makanan.

5. Hindari makanan fast food/cepat saji

Hal yang langsung ada dibenak kita untuk makanan cepat saji adalah tinggi kalori dan tinggi kolesterol.
Terlalu sering mengkonsumsi makanan cepat saji akan menyebabkan obesitas/kegemukan dan tentu menyebabkan berbagai penyakit degenerative, yaitu penyakit-penyakit yang biasanya menyertai proses penuaan, seperti asam urat, diabetes, darah tinggi dan jantung.

Contoh Menu Makanan Sehat Seminggu

Berikut adalah contoh sederhana membuat menu makanan sehat selama satu minggu:

Menu Hari Senin:
Nasi tempe dan tahu bacem, kacang panjang taoge dioseng, sambal bajak, buahnya apel.

Menu Hari Selasa:
Nasi ikan lele goreng, sambal tomat mentah, tumis kangkung, acar kuning, buahnya semangka.

Menu Hari Rabu:
Nasi sambal goreng kentang, udang goreng tepung, cap cay buahnya Pepaya.

Menu Hari Kamis:
Nasi uduk semur tahu jengkol, kerupuk, sambal tomat, buahnya Mangga.

Menu Hari Jumat:
Nasi bandeng pesmol, urap sayur, sambal teri medan buahnya Jeruk.

Menu Hari Sabtu: 
Nasi pepes tahu, sayur lodeh labu siam, ayam goreng sambal terasi, buahnya semangka.

Menu Hari Minggu:
Nasi soto ayam, Kerupuk udang, telur rebus, buahnya Melon.


Anda bisa membuat menu makanan sehat sesuai kreatifitas anda, asalkan menunya berbeda setiap hari dan komposisinya harus seimbang. Karbohidrat 50%, buah dan sayuran 30% dan lauk pauk 20%.
Semoga bermanfaat!

0 comments:

Makanan Sehat Untuk Balita

Makanan Sehat Untuk Balita


Balita adalah masa dimana anak memerlukan gizi yang seimbang dan mendukung untuk tumbuh dan kembangnya.
Periode ini adalah periode emas dan tentunya kita sebagai orang tua harus memberikan gizi yang optimal agar anak balita tumbuh secara optimal.
ASI sebenarnya masih bisa memenuhi kebutuhan gizi bayi sampai umur 4 bulan, tetapi setelah itu tentu saja bayi memerlukan tambahan makanan yang lain, karena kemampuan pencernaanya juga sudah mulai sempurna.
Nah disaat itulah orang tua harus tanggap dan  mulai memperkenalkan berbagai makanan yang sehat kepada bayi dan mempelajari tentang kebutuhan bayi serta seleranya apa.
Pada usia empat bulan, kita sudah boleh memberikan sari buah kepada bayi, susu bubuk dikasih air.
Pada usia enam bulan keatas, kita juga sudah boleh memberikan bubur susu yang kental.
makanan sehat untuk balita

Perhatikan juga kandungan gizi vitamin serta mineral pada setiap makanan bayi agar tidak mengganggu proses tumbuh kembangnya.
Juga perlu diperhatikan bagi sang ibu untuk selalu mengkonsmusi makanan sehat dan bergizi agar kualitas ASI bisa optimal.

Contoh Makanan Sehat Untuk Balita

Contoh makanan sehat untuk balita dibawah dilansir oleh parenting.

Oatmeal
Oatmeal bagus untuk balita karena kaya serat dan sangat bagus untuk pencernaan balita. Oatmeal akan membuat balita lebih bisa berkonsentrasi akan suatu hal. Seduhlah oatmeal dengan air hangat kemudian anda bisa mencampurkannya dengan susu atau buah-buahan segar yang sudah di juice.

Telur
Disamping kandungan protein yang tinggik, didalam telur terdapat vitamin D yang berfungsi membantu tubuh menyerap kalsium. Tambahkan telur pada menu sarapan anak balita anda.

Buah-buahan
Buah-buahan sangat kaya akan vitamin, mineral serta serat. Buah sangat mudah dicerna oleh balita dan akan membuat balita bisa BAB dengan lancar. Berikan balita anda buah-buahan setidaknya sehari sekali.

Susu
Susu mempunyai kandungan protein dan kalsium tinggi. Protein akan membantu pembentukan jaringan otak, lalu kalsium berfungsi menjaga kekuatan gigi dan tulang.

Kacang
Kacang mengandung lemak baik dan bagus bagi jantung. Sediakan kacang bagi buah hati anda agar mereka bisa tumbuh sehat dan kuat.

Blueberry
Blueberry masuk dalam kategori buah-buahan, tetapi yang ini spesial.
kenapa? Karena memiliki kandungan anti oksidan yang tinggi, dan sangat disarankan dikonsumsi balita anda.

Tomat
Tomat mengandung antioksidan (melawan radikal bebas yang bisa menyebabkan kanker). Disarankan untuk memasak tomat terlebih dahulu sebelum menyantapnya, karena kandungan antioksidan lycopene dalam tomat akan meningkat setelah dimasak.

Tahu
Tahu berasal dari kedelai, dan memang sudah tak diragukan lagi manfaat kedelai bagi bagi kesehatan manusia.
Didalam tahu terdapat kandungan protein yang lebih tinggi dibanding telur.
Tahu bagus diberikan pada anak putri agar membantu perkembangan jaringan payudaranya.

Yogurt
Yogurt berfungsi meningkatkan kekebalan tubuh dan bakteri baik didalam yogurt membantu proses pencernaan, dan meringankan kerja perncernaan.
Yogurt biasanya digemari anak balita.

Kubis
Siapa yang tidak kenal kubis, sayuran ini sudah sering lihat dalam berbagai masakan dewasa.
Balitapun juga memerlukan kubis, karena kaya vitamin.

Cokelat
Coklat mengandung senyawa flavonoid yang berfungsi menjaga kesehatan jantung, kulit dan mulut.
Pilih coklat dengan warna hitam yang artiya banyak terdapat zat flavonoidnya.

Ikan Salmon
Ikan Salmon sangat bagus buat balita, karena mengandung omega-3 meningkatkan perkembangan otak, mencegah stress serta depresi. Sangat baik jika diberikan pada anak-anak balita.

Kedelai hitam
Kedelai merupakan sumber protein, kalsium dan serat. Yang paling bagus adalah kedelai hitam yang berkhasiat menurunkan kolesterol dan mencegah terjadinya penyakit jantung.
Silakan memberikan ini pada balita anda.

Kayu manis
Sumber energy yang lain adalah kayu manis. Kayu manis akan menyeimbangkan kadar gula darah, sehingga cocok untuk anak balita yang kurang bersemangat dan malas.
Dengan kandungan energy didalamnya kayu manis akan memicu semangat dan stamina balita sehingga mereka akan lebih aktif.
Sebagai orang tua kita harus pandai bagaimana mengolahnya agar lezat dinikmati buah hati anda.

Kemangi
Tanaman kemangi memiliki vitamin A, K, C, kalium, zat besi serta kalsium penyehat pencernaan. Disamping itu kemangi kaya akan antioksidan.

Makanan sehat untuk balita sudah kita bahas diatas, semoga memberikan inspirasi bagi para orang tua sehingga si buah hati bisa melewati proses tumbuh dan kembang secara optimal.






0 comments:

Cara Mengecilkan Perut Buncit

Cara Mengecilkan Perut Buncit


Cara mengecilkan perut buncit

Jaman dahulu gemuk dan perut buncit dilambangkan dengan kemakmuran. Tetapi saat ini khususnya masyarakat negara-negara maju menganggapnya sebagai kondisi tubuh yang tidak sehat, bagi mereka kesehatan seseorang dilihat dari jumlah otot dalam tubuhnya, bukan dilihat dari jumlah lemak dalam tubuhnya.
Di Indonesia mindset ini juga sudah mulai menjamur dimasyarakat, kesuksesan seseorang bukan ditentukan oleh perut buncit, tetapi ditentukan oleh jumlah otot dalam tubuhnya.
Lagipula jika tubuh kita berotot, secara alami tubuh enak dilihat dan ideal. Yang membuat tubuh tidak sexy adalah timbunan lemak.
Musuh utama lemak adalah otot, otot diibaratkan sebagai kompor, pembakar dan pembasmi lemak tubuh, sehingga saat seseorang ingin menghilangkan lemak maka pilihannya adalah memperbesar jumlah ototnya.
Kalau anda menginginkan tubuh sehat dan mendapatkan bonus badan ideal Food Combining adalah yang saya rekomendasikan. Apa itu Food combining? Silakan baca artikelnya disini.
OK, kita akan langsung ke topik bagaimana cara mengecilkan perut buncit yang ampuh.

Cara Mengecilkan Perut Buncit

Mengecilkan perut buncit dengan mengatur pola makan

Usahakan makan secara teratur, misalnya makan besar 3 kali sehari dan makan kecil 2 kali sehari.
Tidak hanya frekwensi makan saja yang teratur, tetapi jamnya juga sebaiknya tepat waktu dan terjadwal.
Misalnya:
+ makan pagi jam 06:00 wib
+ makan camilan/buah jam 09:00 wib.
+ makan siang jam 12:00 wib
+ makan camilan/buah jam 15:00 wib
+ makan malam jam 18:00 wib.
Perlu digaris bawahi bahwa makan besar (pagi, siang, malam) secukupnya, jangan berlebih-lebihan, dan camilan yang disarankan adalah buah-buahan segar (hindari gorengan atau camilan-camilan yang memakai bahan msg, pengawet, pewarna yg tidak sehat).
Intinya jika kita ingin meningkatkan metabolisme tubuh maka makanlah dalam porsi sedikit tapi sering. Metabolisme yang tinggi artinya pembakaran lemak akan berjalan sangat efektif, terutama lemak-lemak dibagian perut. Tips diatas adalah cara mengecilkan perut buncit yang sudah teruji.

Mengecilkan perut buncit dengan olah raga teratur

Lakukan olah raga secara rutin dan teratur, dan olah raga yang efektif untuk mengecilkan perut buncit adalah olahraga dipagi hari saat kita belum sarapan. Karena saat itu kandungan gula darah rendah dan akhirnya energi diambil dari cadangan lemak tubuh.
Lakukan 3-4 kali setiap minggu, dan kalau ingin lebih bagus lagi kombinasikan jenis olahraganya antara kardio (lari, treadmill, jalan cepat) dengan latihan beban agar terbentuk otot dan menambah masa otot.
Biasanya setelah melakukan latihan beban, malamnya badan kita akan terasa pegal dan panas...nah itu artinya proses pembakaran lemak terjadi.
Lakukan kegiatan fisik sebagai habit/kebiasaan, jadilah orang yang aktif.
Jika anda perhatikan orang-orang yang aktif (tidak bisa diam) pasti tidak punya masalah dengan perut buncit bahkan meskipun mereka punya pola makan yang buruk.

Mengecilkan Perut Buncit Dengan Memilih Makanan

Kita harus mengetahui jenis makanan apa saja yang menyebabkan perut buncit.
Karbohidrat adalah penyebab perut buncit. Mengkonsumsi karbohidrat berlebihan akan menyebabkan penimbunan lemak dalam perut. Makanan apa saja yang mengandung karbohidrat? Nasi putih,
Jagung, Tepung gandum, Sagu, Kanji, Terigu, Pasta, Beras Merah, Spageti, roti tawar.
Makanlah karbohidrat secukupnya, kurangi porsinya, jika anda biasa makan sepiring kurangi porsinya menjadi 3/4 atau 1/2 nya.
Gantilah kekurangan tersebut dengan buah-buahan dan sayuran.

Cara Mengecilkan Perut Buncit dg Pola Hidup Sehat

Pola hidup sehat adalah keharusan jika kita ingin mengecilkan perut buncit.
Pola hidup sehat itu seperti apa?
Sederhananya adalah cukup tidur, makan makanan sehat dan secukupnya, tidak stress,  cukup olahraga, serta tidak terkena radiasi (air minum bersih, udara bersih, dan lain-lain).
Itu saja, dan anda bisa mengembangkannya sendiri, misalnya makanan sehat adalah makanan dari sumber buah dan sayuran organik, tidak tinggal di daerah pembuangan limbah beracun, rajin ibadah untuk menghindari stress, olahraga teratur dipagi hari, tidur 7-8 jam sehari.
Pola hidup sehat dalam jangka panjang akan memperbaiki seluruh organ tubuh manusia, dan secara alami timbunan lemak dalam perut akan sirna.

Cara Mengecilkan Perut Buncit dengan Puasa

Kita tahu bahwa puasa dianjurkan dalam agama Islam, dan bahkan mungkin agama yang lain.
Puasa Ramadhan sebulan penuh, puasa Senin-Kamis dan lain-lain.
Kenapa orang perlu berpuasa?
Yang pertama agar bisa menahan hawa nafsu, sehingga hal ini akan berkontribusi untuk meningkatkan kesabaran yang akhirnya seseorang terhindar dari stress.
Yang kedua bahwa puasa sebenarnya adalah proses detoksifikasi, setelah sekian lama organ-organ pencernaan kita bekerja, akhirnya bisa beristirahat sejenak untuk memperbaiki fungsi-fungsi organ itu sendiri.
Penelitian tentang manfaat berpuasa bagi kesehatan sudah sangatlah banyak.
Pada saat berpuasa dan perut kita melilit karena merasa lapar, sebenarnya itu adalah proses pengambilan lemak cadangan yang tersimpan dalam tubuh misalnya hati.



Apa Penyebab Perut Buncit?

Setelah kita bahas cara mengecilkan perut buncit, saya fikir ada baiknya kita mengetahui penyebab perut buncit, agar informasi yang kita dapatkan lebih lengkap lagi.
Berikut adalah penyebab Perut Buncit.

Penyebab Perut Buncit: Kebanyakan Duduk

Saat ini banyak laki-laki yang mempunyai masalah dengan perut buncit, dan kalau anda cermati kebanyakan mereka menghabiskan waktunya untuk duduk.
Misalnya menghabiskan waktunya duduk didepan computer.
Jika jenis pekerjaan dikantor mengharuskan anda banyak duduk, segera imbangi dengan menambah kegiatan olahraga diluar.
Apapun di alam semesta ini dikodratkan untuk bergerak, salah satu hukum alam adalah bahwa semua benda di alam semesta ini bergerak (law of vibration), jika anda ingin menyelaraskan diri dengan hukum alam anda harus banyak bergerak. Jika tidak bergerak maka anda akan berkarat :)
Sudah banyak penelitian yang dilakukan terhadap dampak negatif kebanyakan duduk, diantaranya memicu penimbunan lemak diperut serta berbagai masalah kondisi kesehatan yang serius.
Imbangi dan imbangi dengan olah raga!

Penyebab Perut Buncit: Karbohidrat Yang Berlebihan

Makanan pokok kita adalah nasi, dan ternyata mindset itu sudah tertanam dalam benak seluruh masyarakat Indonesia bahwa jika tidak makan nasi maka tidak kenyang.
Sebenarnya ada banyak jenis karbohidrat yang lebih sehat dan kaya manfaat dibanding nasi putih, misalnya nasi merah, kentang, dan lain-lain.

Penyebab Perut Buncit: Tidur Tidak Teratur

Sebenarnya penyebab utama perut buncit adalah tidur terlalu malam dan bangun kesiangan.
Jika pola hidup bagian ini masih sering anda jalani, segera rubah apapun caranya, tetapi tetap tidak disarankan memakai pil tidur misalnya karena akan menimbulkan masalah lain yang lebih serius.
Pikirkan solusi untuk setiap masalah dengan cara yang alami dan benar, sehingga kita akan memperoleh manfaat yang maksimal.

Penyebab Perut Buncit: Minum Minuman Keras/ Alkohol

Alkohol yang dikonsumsi berlebihan bisa membahayakan liver/hati karena toksin-toksin tersebut bisa mengendap dihati dan menyebabkan fatty liver (pembengkakan hati).
Biasanya peminum alkohol perutnya membuncit.
Kita orang Indonesia yang hidup dinegara tropis rasanya tidak tepat mengkonsumsi alkohol sebagai kebiasaan. Sebaiknya hindari minum alkohol jika tidak terpaksa.

Penyebab Perut Buncit: Jarang Olah Raga

Orang yang jarang olah raga atau bahkan tidak pernah berolahraga mempunyai resiko perutnya membuncit.
Lakukan seminggu 3-4 kali, misalnya ambil waktu pagi hari.
Rasakan manfaatnya, bukan hanya perut anda akan mengempis tetapi anda akan selalu aktif, penuh stamina dan berenergi sepanjang hidup anda.
Lakukan latihan beban dan kardio pada menu olahraga anda.
Bentuk otot anda, dan jika anda komitmen melakukan ini perhatikan lingkar pinggang perut anda dari bulan ke bulan akan semakin mengecil.
Lingkar perut yang normal adalah 90 cm untuk laki-laki dan 70 cm untuk wanita.
Jadikan ukuran diatas menjadi target anda.
Menjaga agar perut tidak membuncit tidak hanya membuat tubuh anda sehat, tetapi juga membantu anda awet muda.
Semoga penjabaran Cara Mengecilkan Perut Buncit diatas berguna dan cocok bagi anda.

Salam Sukses!

1 comments:

Cara Mengecilkan Perut

Cara Mengecilkan Perut

Perut membuncit? Lemak disekitar daerah perut? Anda sudah melakukan berbagai usaha, tetapi gagal?
Banyak cara yang dilakukan orang untuk membuat perut mereka mengempis, ada yang berhasil tetapi banyak yang gagal.
Lemak diperut memang relatif lebih susah dihilangkan dibanding lemak-lemak dibagian tubuh yang lain.
Tapi jangan khawatir, cara mengecilkan perut yang akan kita uraikan berikut akan membantu anda terbebas dari yang namanya lemak perut, asalkan anda menjalankan tips-tips berikut dengan disiplin yang tinggi dan komitmen.
Tips yang kita lakukan dibawah sangat murah dan alami, tanpa memakai obat-obatan kimia yang berdampak buruk bagi kesehatan.
OK, berikut adalah cara mengecilkan perut yang ampuh:
Cara Mengecilkan Perut

Cara mengecilkan perut: Konsumsi makanan berserat

Banyak kasus tentang perut yang buncit disebabkan oleh menempelnya toksin dalam usus manusia, akibat terlalu banyak mengkonsumsi makanan berlemak dan daging-dagingan.
Akhirnya dinding usus makin lama makin menebal oleh toksin yang tidak bisa terbuang oleh tubuh, dan mengakibatkan terjadinya berbagai penyakit di era sekarang ini.
Apalagi jika buang air besar dengan tidak lancar, sehingga toksin itu mengendap lama didalam usus.
Kotoran yang seharusnya dibuang mengendap lama dan itu menyebabkan berbagai penyakit serius.
Kesimpulannya cara mengecilkan perut adalah banyak makan buah-buahan dan sayuran, karena mereka mudah dicerna dan membantu mengeluarkan toksin-toksin dalam usus tersebut.

Cara mengecilkan perut: Menghindari sembelit

Apakah sembelit itu? Sembelit adalah jika buang air besar anda kurang dari 3 kali seminggu.
Orang yang sehat melakukan buang air besar 1- 3 kali sehari.
Sebenarnya orang akan sakit jika tidak lancar 4 hal berikut, buang angin, buang air kecil, buang air besar dan buang keringat. Jadi pastikan anda senantiasa memastikan lancar keempat hal diatas, dengan cara makan makanan berserat (sayuran dan buah-buahan) untuk kelancaran buang air besar, banyak minum air putih untuk kelancaran buang air kecil, pola makan yang benar (mengunyah makanan dengan lembut, tidak minum saat makan, dan lain-lain), serta sering berolah-raga agar keringat lancar.
Perlu kita ketahui bahwa obat-obatan seperti pil kontrasepsi dan aspirin bisa memicu sembelit. Perbanyaklah mengkonsumsi buah-buahan dan sayur-sayuran agar anda terhindar dari sembelit, itu saja kuncinya.
Sayur dan buah-buahan tidak memerlukan enzim dalam tubuh untuk mencernanya, karena secara alami buah dan sayuran memiliki enzim sendiri untuk mencernanya, sehingga tidak mengendap lama dalam usus dan segera tebuang. Menghindari sembelit adalah cara mengecilkan perut yang terbukti efektif.

Cara mengecilkan perut: Perbanyaklah minum air

Tubuh kita terdiri dari sekitar 80% cairan, oleh karenanya air sangatlah penting dalam tubuh manusia dan mendukung segala proses-proses yang terjadi didalamnya.
Konsentrasi sodium dalam tubuh kita akan dicairkan oleh yang namanya air. Air membantu empedu berfungsi dengan sangat baik dan efektif mengeluarkan toksin/kotoran/racun di dalam tubuh.
Maka boleh dikatakan bahwa air sangat membantu proses metabolisme tubuh manusia, membantu proses pembentukan otot manusia sehingga seseorang tidak mudah menjadi gemuk.
Oleh karena itu cara mengecilkan perut yang murah dan gampang adalah banyak minum air.

Cara mengecilkan perut: Perbanyak Olah Raga

Lakukan kegiatan olah raga secara rutin dan teratur.
Artinya sesuaikan waktunya, misalnya anda jogging/lari-lari kecil pada pukul 5 pagi, maka usahakan setiap olahraga sebaiknya skitar pukul 5 pagi dan lakukan seminggu minimal 3 kali.
Olahraga yang baik adalah pagi hari.
Saat berolahraga cairan didalam perut akan terdorong keluar masuk ke dalam darah lalu akan dilepaskan menjadi keringat.
Olahraga adalah kegiatan yang bagus dalam rangka cara mengecilkan perut.

Cara mengecilkan perut: Biasakan Sarapan

Lakukan sarapan pagi satu jam sehabis bangun pagi, sehingga kolesterol dan insulin akan terjaga tetap rendah. Lakukan sarapan yang mengandung banyak zat gizi dengan kuantitas yang cukup (jangan berlebihan).
Pagi hari organ-organ penting tubuh manusia memerlukan zat gizi dari makanan setelah malamnya melakukan proses proses-proses penting termasuk detoksifikasi (pengeluaran racun dari dalam tubuh).
Lebih bagus jika anda mengkonsumsi zat gizi makro elemen seperti karbohidrat, lemak, dan protein dari buah-buahan segar.
Sarapan pagi-pagi sekali adalah cara mengecilkan perut yang bagus.

Cara mengecilkan perut: Tidak Stress

Jangan biarkan anda stress berkepanjangan. Belajarlah mengelola stress, karena dengan stress produksi lemak didalam perut akan meningkat.
Lakukan istirahat/tidur 7-8 jam sehari. Seperti saran Rosulullah bahwa tidur sebaiknya pada awal malam (sehabis sholat Isya) dan bangun pagi-pagi sekali. Lakukan hal diatas dan rasakan perbedaanya, anda akan jauh lebih relax dan berenergi pada pagi hari sampai sore hari.
Kurang tidur mengakibatkan seseorang mempunyai emosional yang buruk, misalnya mudah tersinggung, mudah stress/tegang dan lain-lain.
Penting bahwa cara mengecilkan perut tidak akan berhasil jika anda tidak mengelola stress dengan baik.

Cara mengecilkan perut: Batasi Mengkonsumsi Garam

Salah satu faktor penyebab perut buncit adalah banyak mengkonsumsi garam. Natrium dalam garam bersifat menarik air dan menahannya sehingga perut akan serasa kembung karena penuh.
Biasakan makan dengan sedikit garam (atau cukup), dan itu bisa anda dapatkan dengan memasak sendiri. Selain membikin buncit garam juga memicu hypertensi/ tekanan darah tinggi.

Cara mengecilkan perut: Minum Teh Hijau atau Kopi

Ternyata didalam kopi terdapat kandungan kafein yang berfungsi meningkatkan metabolisme tubuh, serta baik dalam membakar kalori. Sebaiknya minum kopi tanpa gula, dan tentu saja tidak boleh berlebih-lebihan minum kopi, karena apapun jika berlebihan tidak baik.
Teh hijau, kaya anti oksidan, anti sel kanker, berkhasiat banyak bagi tubuh manusia.
Teh hijau bagus mengobati rambut rontok, menghambat penyerapan lemak oleh tubuh, serta menjaga sirkulasi glukosa.
Minum teh sehari sekali disarankan  agar cara mengecilkan perut berjalan maksimal.

Cara mengecilkan perut: Jangan Makan Gorengan

Gorengan adalah makanan yang sangat populer di Indonesia. Padahal sebenarnya Gorengan itu sama berbahayanya seperti merokok dan minum minuman keras!
Mungkin kita menganggap gaya hidup orang eropa dan barat tidak sehat, karena sering mengkonsumsi minuman keras. Tetapi merekapun melihat kita punya pola makan yang tidak sehat, yaitu sering mengkonsumsi Gorengan untuk camilan!
Gorengan menghambat proses pencernaan makanan, sehingga berakibat penumpukan lemak.
Konsumsilah lemak baik (lemak tak jenuh) dalam jumlah sedikit/cukup misalnya minyak zaitun, alpukat, minyak kedelai, biji-bijian dan kacang-kacangan.
Lemak tak jenuh bahkan adalah salah satu cara mengecilkan perut buncit.
Cara mengecilkan perut yang telah kita bahas akan gagal jika anda tetap mengkonsumsi gorengan.

1 comments:

Food Combining

Food Combining

Arti Food Combining

Food Combining adalah mengacu pada sebuah pola makan/diet yang seimbang.
Saat ini makanan instant ataupun fast food menjamur dimana-mana, dan tanpa kita sadari kita mengkonsumsinya dengan sangat sering.
Sudah banyak penelitian yang dilakukan pada makanan instant/fast food dan kesimpulannya adalah makanan tersebut merupakan akar dari berbagai masalah kesehatan yang dialami manusia.
Bukan hanya itu, pola makan manusia juga menjadi penyebab berbagai penyakit, misalnya meninggalkan sarapan, tidak terlalu mengunyah makanan, dan masih banyak lagi.
Food Combining adalah konsep diet/pola makan sehat dan berimbang yang dikenalkan oleh dr. William Howard Hay, seorang ilmuwan dan dokter Amerika Serikat.
Food Combining

Food Combining ala dr. Hay

Dr. Hay dulunya seorang obesitas yang menderita penyakit darah tinggi, pembengkakan jantung serta radang ginjal kronis, dan setelah menerapkan pola diet food combining dalam jangka waktu 3 bulan akhirnya dia terbebas dari penyakit-penyakit tersebut.
Berikut adalah food combining ala dr.Hay:
1. Tetap memakai pola 4 sehat yaitu mengkonsumsi
  •     Makanan pokok
  •     Lauk
  •     Sayur-sayuran 
  •     Buah-buahan.
2. Tidak makan keempat kelompok secara bersamaan (berikan selisih minimal 1 jam).
3. Mengkonsumsi kelompok makanan sesuai dengan siklus metabolisme tubuh secara alami.
4. Menjaga Ph tubuh pada kisaran netral +/- 7

Konsep Food Kombining

Food combining menjelaskan bahwa setiap makanan dikelompokkan menurut waktu cerna serta waktu serap, sehingga sebaiknya mengkonsumsi makanan dalam satu kelompok saja.
Dahulu kala Rosulullah juga tidak mencampur-campur makanan, beliau makan roti atau kurma secara terpisah, juga tidak mencampurkannya dengan susu juga.

Pola Makan Food Combining

OK sekarang kita akan  bahas pola makan food combining secara lengkap.
Detil-detilnya akan dijelaskan seperti dibawah ini.

Sarapan Food Combining

Sarapan dalam food combining disarankan buah segar.
Banyak artikel diinternet yang menyatakan bahwa memakan buah segar pada saat perut kosong sangatlah menyehatkan, bahkan banyak keterangan yang menyebutkan bahwasannya memakan buah-buahan segar pada saat perut kosong serta mengunyahnya dengan sempurna adalah penyembuh berbagai penyakit kanker. Air liur yang bercampur dengan buah-buahan mempunyai daya penyembuh yang luar biasa.

Ritme sirkadian dalam food combining

Agar lebih yakin anda harus mempelajari terlebih dahulu apa itu ritme sirkadian.
Ritme sirkadian adalah siklus proses metabolisme biologis manusia.
Dalam 24 jam terdapat 3 kali siklus biologis, yaitu:

1. Proses Pencernaan (durasi waktu jam 12 siang - 8 malam)
adalah waktu dimana tubuh mencerna makanan

2. Proses Penyerapan (durasi waktu jam 8 malam - 4 pagi)
adalah waktu dimana tubuh mulai menyerap makanan setelah terjadi pencernaan.

3. Proses Pembuangan (durasi waktu jam 4 pagi - 12 siang)
adalah waktu dimana tubuh mulai melakukan proses pembuangan makanan berupa urine, BAB, nafas atau keringat.

Proses pembuangan di pagi hari memerlukan energi yang besar, sehingga membebani pencernaan lagi dengan . Bagaimana caranya? Caranya kita sarapan pagi dengan buah!
Buah ternyata mempunyai enzim sendiri untuk proses pencernaan dalam lambung, jadi tidak memerlukan enzim-enzim pencernaan dari tubuh, sehingga energi tubuh bisa hanya terfokus pada proses pembuangan saja.
Disamping tidak memberatkan pencernaan karena sifatnya yang mudah dicerna, buah juga tergolong ringan serta unsurnya lengkap.
Sebaiknya makan buah yang berair, matang di pohon, dan organik. Kalau anda kawatir buahnya terkena pestisida atau bahan-bahan yang lain, kupas kulitnya dan makan saat perut kosong.
Jika kita makan buah setelah makan besar, maka sifat buah akan berbalik menjadi racun dan merusak makan besar kita sebelumnya dan tentu saja mengganggu kesehatan.
Buah yang matang dipohon mempunyai kandungan gula yang sederhana, dan memberikan kita energi yang siap pakai.
Cara makan buah yang baik adalah mengunyahnya secara perlahan-lahan, dan tidak terburu-buru agar zat gula dalam buah tidak melonjak secara tajam dalam darah.

Makan Siang Food Combining

Kabar gembira untuk para obesitas yang mengiginkan berat badan ideal tapi tetap bisa makan kenyang.
Kebanyakan program diet melarang berbagai makanan yang boleh dimakan, dan itu sangat menyiksa. Food combining memungkinkan seseorang boleh makan apa saja, asalkan ada aturan-aturan yang harus dipenuhin.
Rata-rata para pelaku food combining merasa nyaman menjalankan program ini, dan mereka akan merasa puas karena hasilnya memang nyata.

Food Combining tidak hanya memperhatikan asupan gizi, tetapi food combining juga menyesuaikan ritme tubuh, kapan saat mencerna, kapan saat menyerap makanan dan kapan saat proses pembuangan, sehingga organ-organ tubuh terutama pencernaan bekerja secara optimal dan tidak kelelahan.
Berbagai penyakit timbul jika kita terlalu memaksa seluruh organ-organ tubuh bekerja dan tidak memberinya waktu jeda untuk recovery.
Tidak hanya itu, dengan food combining memungkinkan akan menyerap apa saja yang kita makan dengan sempurna dan memberikan kita asupan gizi yang maksimal untuk tubuh.
Makanya para pelaku Food Combining bisa makan kenyang, tetapi perut terasa nyaman dan tidak mengakibatkan kegemukan.

Makan siang food combining adalah Makan besar, artinya kita boleh makan nasi, lauk pauk, sayur-sayuran dan lain-lain, tetapi harus mengikuti kaidah aturan-aturan sebagai berikut.
1. Protein hewani boleh dipadukan dengan sayuran.
2. Protein hewani tidak boleh dimakan bersamaan dengan karbohidrat.
3. Karbohidrat boleh dipadukan dengan sayuran.
4. Protein nabati boleh dipadukan dengan karbohidrat dan sayuran.

Alasan diberlakukan aturan diatas karena kadar netral adalah kadar ideal yang harus dicapai agar kita sehat.
Protein Hewani (asam) + sayuran (basa) = Netral (Boleh).
Protein Hewani (Asam) + Nasi/Karbohidrat (Asam) = Asam (Tidak boleh)
Karbohidrat (Asam) + Sayuran (Basa) = Netral (Boleh)
Protein Nabati (Basa) + Nasi/Karbohidrat (Asam) + Sayuran (Basa) = Sedikit Basa (Boleh).
Kesimpulan diatas digambarkan secara umum saja agar mudah diingat, untuk lebih detilnya anda harus mengukur komposisinya juga.


Detailnya berikut ini:
1. Protein (hewani) dan sayur: serasi
2. Protein (hewani) dan karbohidrat: tidak ideal
3. Sayur dan karbohidrat: serasi dan normal.

Setelah kita mengetahui makan siang yang sehat menurut food combining, maka kita akan segera sadar bahwa rata-rata dari kita selalu makan nasi + lauk ayam atau ikan.
Padahal makanan-makanan bersifat asam saat dilambung dan keasaman ternyata tidak baik dalam jangka yang panjang.


bersambung....

0 comments:

Cara Membuat Pancake Lezat

Cara Membuat Pancake Lezat


Pancake sudah cukup populer di Indonesia, walaupun sebenarnya pancake berasal dari Korea.
Penyajian pancake biasanya pada pagi hari sebagai sarapan, atau bisa untuk acara-acara tertentu misalnya arisan, ulang tahun, dan sebagainya.
Banyak sekali resep pancake tersedia di internet, tetapi tentu kita ingin membuat pan cake dengan cara yang sederhana tetapi lezat.
wow!...apa resepnya??
Sebenarnya membikin pancake itu sangatlah sederhana, terutama jika anda sudah terbiasa membuat kue.
Cara Membuat Pancake Lezat

Resep Pancake Lezat

Berikut adalah resep tips membuat pancake lezat:
Sediakan terlebih dahulu bahan-bahan dasar membuat pancake:
+ tepung terigu 100gr
+ susu cair sebanyak 250 ml
+ Garam secukupnya
+ telur 1 butir (pisahkan terlebih dulu antara putih dan kuning telurnya)
+ Margarin (blue band) sebagai olesan

Perlengkapan Pancake Lezat

Jangan lupa sediakan perlengkapan membuat pancake:
+ Es krim
+ Sirup Mapple
+ Strawberry

Langkah-langkah Pembuatan Pancake Lezat

Nah, sekarang kita akan membahas step by step pembuatan pancake lezat.
Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:

Langkah 1:
Campurlah telur (kuningnya saja), tepung terigu, susu dan garam, dan aduk menggunakan mixer (aturlah kecepatan mixer ke yang paling rendah). Jika mixer tidak tersedia, silakan mengunakan spatula kayu ataupun ballon whisk, tapi pastikan mengaduknya searah dan pelan.
Kocok putih telur sampai kaku.
Langkah 2:
Kocoklah putih telor

Langkah 3:
Masukkan adonan pancake (yang telah kita bikin di langkah pertama) pada putih telor yang sudah dikocok tadi, lalu aduk sampai rata.
Untuk menghindari bergerindilnya putih telur, tipsnya adalah ambil putih telur sedikit dan campur dengan tepung terigu dan aduk rata. Setelah itu masukkan adonan terigu-putih telur tadi kedalam putih telur.

Langkah 3:
Panaskan teflon pilih yang ukuran kecil atau sedang, lalu oleskan margarin. Pastikan api pemanasnya kecil sekali.

Langkah 4:
Tuangkan/masukkan adonan pancake sebesar 2.5 sendok sayur, setelah itu tutup sebentar.
Periksa jika permukaan adonan pancake sudah sedikit berpori dan piggir adonannya sudah mengeras maka segera dibalik.

Rahasia Pancake menjadi Lezat

Berikut adalah rahasia pembuatan pancake agar permukaan atas tetap lembut teksturnya walaupun tanpa buttermilk:
Perhatikan waktu pemisahan kuning putih dan kuning telurnya.
Pancake dengan rasa manis dihasilkan dg teknik mencampurkan 1 sendok makan gula pasir dengan tepung terigu, garam, susu, kuning telur dan diaduk.

Kenapa pancake diatas bisa lembut teksturnya walaupun tanpa menggunakan buttermilk? Jawabannya adalah pada pemisahan kuning dan putih telurnya.
Pancake yang lebih manis bisa dihasilkan dengan cara menambahkan 1 sdm gula pasir yang diaduk bersama kuning telur, susu, terigu dan garam.
Nah, tentu sekarang anda sudah mempunyai gambaran kan? Caranya sudah sangat jelas dan mudah.
Silakan mencoba dirumah dan salam sukses!

0 comments:

Resep Pancake

Rahasia Resep Pancake


Kue ini tidak diragukan lagi kenikmatannya, sangat lezat dan serasa lembut dimulut.
Pancake adalah makanan asal Korea dan sudah banyak menjamur di Indonesia, bahkan sudah menjamur di berbagai negara-negara di dunia.
Pancake adalah fenomenal, karena dengan mudah bisa diterima oleh masyarakat internasional yang mempunyai latar belakang kuliner berbeda-beda. Apa yang membuat kue ini bisa diterima dimana-mana? jawabannya adalah kelezatannya yang universal.
Anda tertarik untuk mencoba membikin Pancake?
OK berikut adalah resepnya.
Resep Pancake

Bahan-bahan dasar membuat Resep Pancake

Powder Milk/Susu Bubuk = 30 gr.
Tepung terigu = 100 gr.
Gula pasir = 30 gr.
Margarin dicairkan = 30 gr.
Susu cair full cream = 200 milli liter 
Telur ayam (dikocok  terlebih dulu) = 1 butir saja 
Baking Powder = 1 sendok makan

Langkah-langkah Pembuatan Resep Pancake



1. Pertama kali campur susu bubuk, tepung terigu dan gula pasir. Campurlah dengan merata.

2. Masukkan kocokan telur ayam dalam sebuah wadah, tuangkan margarin cair serta susu cair dan aduk rata.

3.Masukkan baking powder lalu aduklah sampai benar-benar merata (mengaduknya dengan gerakan memutar, searah saja serta perlahan-lahan saja. Aduklah sampai benar-benar merata.

4.Olesi wajan kecil pancake dengan minyak/margarin sedikit saja, lalu panasi.

5.Setelah itu masukkan adonan pancake dengan cara didadar. Pastikan api pemanas wajan sangat kecil.

6.Lihatlah semua permukaan pancake, jika permukaan pancake sudah berlubang-lubang dan tepinya sudah mengeras serta mudah untuk dibalikkan, lalu balik pancake tersebut dan biarkan beberapa saat biar permukaan satunya matang.

7.Lakukan ini terus menerus sampai adonan habis.


Resep Pancake ternyata sangat mudah pembuatannya dan mengasyikan.
Anda bisa membikin kue pancake ini untuk bekal anak anda sekolah, anda juga bisa berbisnis dengan kue yang satu ini.
Tinggal kreatifitas anda sendiri memadukan pancake ini dengan bahan yang lain, misalnya pisang, durian, dan sebagainya.
Anda juga bisa menambahkan parutan keju sebagai isinya, atau mungkin selai strawberi sampai selai nanas.
Kue ini penampilannya menawan dan lezat, jadi anda bisa mengotak atik penampilannya sesuai dengan selera anda.
Kita tahu bahwa kelezatan kue bisa dilihat dari 3 hal, yaitu rasa, aroma serta penampilan.
Selamat menikmati.

0 comments: